Pembangunan Masjid di Kawasan Perkantoran Pemprov Kalsel Resmi Dimulai

by -2473 Views
Desain Masjid Raya Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari di Kawasan Perkantoran Pemprov Kalsel. / foto: istimewa

bingkaibanua.com Banjarbaru – Tidak lama lagi, masjid di kawasan perkantoran Pemprov Kalsel akan terwujud.

Masjid yang diberi nama Masjid Raya Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari, secara resmi dilakukan prosesi peletakan batu pertama, yang dipimipin Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor bersama para Alim Ulama, Rabu (7/12) di Kawasan Perkantoran Pemprov Kalsel.

Prosesi peletakan batu pertama ini, diawali dengan pembacaan manaqib Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari, oleh KH. Ahmadi. Kemudian tausiah oleh KH. Wildan Salman, pimpinan Madrasah Darussalam Tahfidz dan Ilmu Al-Qur’an Martapura.

Dikatakan Gubernur yang akrab disapa Paman Birin, masjid raya ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pemberdayaan ummat, artinya, tidak hanya menjadi tempat ibadah yang nyaman, masjid raya ini juga dapat dimanfaatkan untuk kegiatan da’wah, pendidikan, sosial ekonomi, serta pemberdayaan masyarakat.

“Alhamdulillah, pembangunan masjid yang begitu dirindukan dan didambakan, pembangunannya dapat kita wujudkan mulai hari ini,” sampainya.

Paman Birin berharap pembangunan masjid dapat berjalan dengan lancar, seraya berharap do’a para ulama serta seluruh masyarakat agar pembangunan dapat dilaksanakan hingga selesai.

Sementara Kepala Dinas PUPR Prov. Kalsel, Ahmad Solhan mengatakan, pengerjaan masjid dilaksanakan secara multiyears, yaitu tahap 1 tahun 2022, kemudian tahap kedua tahun 2023-2024.

Untuk desainnya, Masjid Raya Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari bakal berbentuk limas dengan sistem sirkulasi dan pencahayaan dilakukan secara terbuka.

Selain itu, juga dibangun sarana pendukung, seperti aula, kamar penginapan, serta ada danau atau embung.(bb)

Response (1)

  1. Wow, incredible blog layout! How lengthy have you ever been running a
    blog for? you made running a blog look easy.
    The entire glance of your site is magnificent, let alone the content!
    You can see similar here dobry sklep

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.