Banjarbaru – Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarmasin telah diresmikan oleh Presiden RI, Joko Widodo, Rabu (18/12/2019).
Presiden Joko Widodo mengaku kaget ketika tibadi Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru Kalimantan Selatan.
“Ya tentu kaget, karena biasanya saya ketika mendarat lewat terminal lama di sana. Ini sekarang saya tadi melihat-lihat di lokasi terminal baru Bandara Internasional Syamsudin Noor yang luasnya lebih besar. Ternyata bandara ini jauh lebih besar dibandingkan yang lama, 8 kali lipat lebih besar dari terminal yang lama,” ujarnya.
Berikut kapasitas bandara kebanggaan urang banua.
Terminal baru Bandara Syamsudin Noor memiliki luas 77.569 meter persegi atau 8 kali lebih luas dibandingkan terminal lama yang hanya memiliki luas 9.043 meter persegi.
Terminal baru berkapasitas 7 juta penumpang per tahun, 5 kali lebih besar dibandingkan terminal lama.
Terminal baru juga ditunjang dengan 42 unit konter check-in, 4 conveyor belt, dan ruang tunggu seluas 5.185 meter persegi.
Tersedia pula 5 fixedbridge serta area parkir seluas 34.360 meter persegi untuk kendaraan roda empat dan 2.420 meter persegi untuk kendaraan roda dua.
Kemudian untuk terminal kargo berkapasitas 44 ribu ton per tahun dan apron bertambah menjadi 129.812 meter persegi, sehingga mampu menampung 16 pesawat narrow body. Sebelumnya hanya menampung 8 pesawat narrow body.(rr/bingkaibanua)
Your article helped me a lot, is there any more related content? Thanks!
Thank you for your sharing. I am worried that I lack creative ideas. It is your article that makes me full of hope. Thank you. But, I have a question, can you help me?