Banjarmasin – Jelang sepekan puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) XXXVI Tahun 2019, Kalimantan Selatan yang ditetapkan untuk menjadi tuan rumah terus berbenah dan mematangkan persiapan.
Termasuk persiapan pemecahan rekor MURI Penampilan Karateka Terbanyak di Indonesia, yaitu sebanyak 5000 hingga 6000 karateka, pada puncak peringatan Haornas ke-36, yang akan digelar pada 8-9 September 2019 di Banjarmasin.
Baca : Kalsel Tuan Rumah HAORNAS 2019
Baca : 5000 Karateka Kalsel Siap Pecahkan Rekor MURI di HAORNAS 2019
Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor memimpin langsung gladi bersih pemecahan rekor MURI tersebut, Minggu (1/9/2019) di Banjarmasin.
Gubernur yang akrab disapa Paman Birin ini, tidak segan turun langsung mengatur barisan para karateka yang tersebar di empat ruas jalan utama Bnajarmasin, yaitu Jalan Jendral Sudirman, Jalan Lambung Mangkurat, Jalan Merdeka, dan Jalan AS Musafa.
“Semua bersiap, atur barisan, atur jarak, dan ikuti komando dari panggung utama” ujarnya.
Para karateka sudah bersiap dari sejak pukul 6 pagi untuk menampilkan kemampuannya dan siap untuk menjadi bagian dalam pemecahan rekor MURI pada puncak peringatan Haornas 2019.
Tidak kurang dari 5.000 hingga 6000 karateka disiapkan untuk memecahkan rekor Muri tersebut.
Para Karateka berbaris dari depan bekas kantor Bappeda Kalsel sampai depan kantor BCA, Jembatan Merdeka sampai depan kediaman Kapolda Kalsel, dan pertigaan Hotel Batung Batulis sampai depan Taman Edukasi Banua.
Pemecahan rekor Muri tersebut dalam rangka Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang dilaksanakan tanggal 8 September.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel, Hermansyah menambahkan, masing-masing instansi dibagi dari kavling A sampai Z. Ia menjelaskan, pada pemecahan rekor Muri ini natinya ada beberapa gerakan yang akan ditampilkan.
Mulai dari gerakan dasar sampai kata 1 dan kata 2.
“Gesaran dasarnya pukulan, tendangan, dan tangkisan. Sisanya kata 1 dan kata 2,” beber Herman.
Pemecahan rekor Muri ini selain melibatkan hampir seluruh pegawai Pemprov Kalsel juga diikuti jajaran TNI, Polri, PWI, dan instansi lainnya.
Peserta pemecahan rekor Muri sudah dilatih sejak bebera minggi terakhir, termasuk latihan bersama setiap jum’at pagi yang dipimpin langsung oleh Gubernur Kalsel.(rr/bingkaibanua)
Baca Juga: Tema dan Logo HAORNAS Ke-36 Tahun 2019