Bamboo Rafting Memiliki Daya Tarik Luar Biasa

by -1207 Views

Festival Bamboo Rafting dalam Festival Loksado 2017
Festival Bamboo Rafting dalam Festival Loksado 2017 (Foto: Biro Humas dan Protokol Kalsel)
Wisata Bamboo Rafting Loksado atau balnting paring mengarungi jerang Sungai Amndit memiliki daya tari luar biasa. Hal tersebut terlihat dari ribuan wisatawan yang datang untuk menyaksikan Festival Loksado 2017 yang salah satu agenda utamanya adalah Festival Bamboo Rafting.
Kalau di daerah lain, wisatawan terbiasa dengan medan arung jeram dengan menggunakan perahu karet, dan ini banyak dijumpai. Namun tidak di Kalsel, masyarakat melakukannya dengan cara yang lain, cara unik yang bersumber dari tradisi masyarakat Loksado.
Ini suatu keunggulan dan daya tarik yang seharusnya bisa menjadi andalan untuk memajukan pariwisata di Kalsel khususnya di Loksado Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Selin Bambbo Rafting, pada Festival Loksado 2017, juga digelar berbagai kegiatan udaya tradisi adat Dayak Loksado, seperti tari tradisional Kurung-Kurung dan Tarian Bapangsai yang mengandung makna penghomatan kepada tamu dan wisatawan serta pertunjukan kesenian lokal khas warga setempat.
Ketua TP PKK Provinsi Kalsel Hj Raudahtul Jannah mengharapkan untuk mewujudkan Wisata Bambo Rafting di loksado sebagai wisata kelas dunia semua pihak harus berperan aktif. Paling penting adalah menjaga kebersihan sungai serta melengkapi destinasi wisata itu dengan sarana-sarana publik agar lebih memikat hati para pengunjung.
“Mari kita jaga kasawan wisata ini dengan senantiasa menjaga kebersihan sungai dengan tidak membuang sampah sembarangan. Pasalnya, kita yakin objek wisata ini kedepan jika dikelola dengan baik akan menjadi destinasi wisata unggulan di Kalimantan Selatan, bahkan nasional atau dunia,” tandas istri Gubernur Kalsel ini penuh optimistis.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalsel, Drs H Heriansyah MSi mengemukakan, pihaknya bersama pemerintah kabupaten/kota dan seluruh komponen masyarakat akan terus bekerja keras memajukan sektor kepariwisataan daerah.
“Semua apa yang menjadi dipesankan gubernur menjadi perhatian serius kami untuk saling bekerja sama dan terus kreatif melalui perencanaan program terukur di bidang kepariwisataan daerah,” tandas Heriansyah.   

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *